AMD Rilis Ryzen 5: Semua Model Overclockable, 6-Core mulai dari 219 USD

Reading time:
March 16, 2017
Ryzen5_1

Kurang lebih 3 minggu yang lalu, AMD baru saja merilis prosesor high-end mereka, yakni AMD Ryzen 7. Ryzen 7 datang sebagai solusi high-end, dimana seri flagship-nya yakni Ryzen 7 1800X mampu mengejar performa Intel Core i7-6900K yang berharga 2 kali lebih mahal (Review Ryzen 7 1800X dapat Anda simak di link berikut ini).

Pada sebuah ajang teleconference kemarin, AMD mengumumkan sebuah seri baru dari Ryzen yang ditujukan bagi kalangan mainstream: Ryzen 5.

 

Ryzen 5: Semua Unlocked, 4-Core dan 6-Core,

Ryzen5_2

Meski ditujukan untuk kelas budget yang lebih rendah dibanding Ryzen 7, Ryzen 5 masing memiliki karakteristik produk kelas enthusiast:

  1. SEMUA prosesor AMD Ryzen 5 akan datang dengan multiplier terbuka untuk memudahkan overclocking
  2. Masih memiliki konfigurasi 4-core (8-Thread dengan SMT), dan juga 6-core (12-Thread dengan SMT)

Berikut model dan clockspeed(Base / Boost)-nya:

Ryzen5_3 Ryzen5_4

Dan yang lebih menarik adalah Harga-nya yang kurang dari 300 USD!

*klik untuk memperbesar*
*klik untuk memperbesar*

Ya, Prosesor Ryzen 5 dengan konfigurasi 6-Core akan start di harga 219 USD, sedangkan varian 4-Core-nya dimulai pada harga 169 USD.

Berikut daftar spesifikasi lengkapnya:

  • Ryzen 5 1600X : 6-Core, Base Clock 3.6Ghz, Boost Clock 4 Ghz
  • Ryzen 5 1600: 6-Core, Base Clock 3.2Ghz, Boost Clock 3.6 Ghz
  • Ryzen 5 1500X: 4-Core, Base Clock 3.5Ghz, Boost Clock 3.7Ghz
  • Ryzen 5 1400: 4-Core, Base Clock 3.2 Ghz, Boost Clock 3.4Ghz

Catatan: Boost Clock yang tertera kemungkinan besar adalah clock saat load ringan / 1-Core.

Slide AMD tidak menyertakan informasi rating TDP, namun kami berasumsi bahwa model Ryzen 5 1600X akan memiliki Rating TDP 95 Watt, sedangkan model di bawahnya  (1600, 1500X, 1400) akan memiliki rating TDP 65 Watt jika melihat dari clockspeed yang digunakan.

Jika fiturnya dibuat sama persis dengan prosesor Ryzen 7, huruf ‘X’ menandakan bahwa prosesor tersebut memiliki eXtended Frequency Range (XFR) yang bisa meningkatkan clockspeed-nya sekitar 100Mhz (atau lebih tinggi) dari batas Boost-nya, sedangkan versi ‘non-X’ akan memiliki XFR lebih kecil dari varian non-X (Ryzen 7 1700 hanya memiliki XFR sebesar 50Mhz).

 

Ryzen 5: Diposisikan Melawan Core i5 Kaby Lake ?

Ryzen5_5

Melihat kelas harga prosesornya, tak heran kalau mereka memposisikan model teratas prosesor Ryzen 5 (1600X) untuk berhadapan dengan Core i5 (slide presentasi AMD menunjukkan bahwa menurut klaim AMD, mereka lebih kencang 69% pada benchmark Cinebench R15 multi-core dibanding Core i5-7600K).

Versi 4-Core dari Ryzen 5 sendiri nampak diletakkan untuk menghadapi prosesor seperti Core i3-7350K (dan mungkin Core i5 Skylake dengan kelas harga serupa, misalnya i5 6400).

 

Bagaimana kira-kira performa prosesor Ryzen 5 ini? Simak halaman berikutnya untuk eksperimen simulasi performa Ryzen 5!

Tags:

Load Comments

More Articles

Extreme OC

February 27, 2023 - 0

G.Skill Umumkan Overclocking World Cup 2023 – Hadiah Total 40000 USD!

G.Skill, vendor memori terkemuka di Dunia, tahun 2023 ini kembali…
September 29, 2022 - 0

Demo Tuning Ryzen 7000 ‘Zen4’ + MSI X670E ACE di AMD Grand Launch Party Indonesia

Menyambut kehadiran prosesor terbaru AMD yakni Ryzen 7000-series Zen4 ‘Raphael’…
February 23, 2021 - 0

Review Cooler Master ML360 SUB-ZERO (+ Overclocking Core i9-10900K @ 6 Ghz )

Pendingin pada komputer umumnya akan menjaga suhu perangkat komputer dalam…
November 28, 2019 - 0

Overclocking Extreme AMD 3rd Gen Ryzen Threadripper 3970X : Rekor Dunia Berjatuhan!

Setelah mengumumkan kemunculannya pada awal November ini, AMD akhirnya meluncurkan…

Easy OC

December 19, 2020 - 0

Easy Overclocking Intel Core i5-10600K & Core i7-10700K

Prosesor Intel Core 10th Gen ‘Comet Lake’ merupakan prosesor yang…
October 11, 2018 - 0

Hands-On Feature: Asus ROG AI Overclocking (di ROG Maximus XI Hero Wi-Fi)

Setelah sebelumnya kami melakukan hands-on motherboard ROG Maximus XI Hero…
February 16, 2018 - 0

Overclocking RAM Murah dan Mudah: Memory Try It pada MSI A320M Pro-VD/S (Ryzen 3 2200G ‘Raven Ridge’)

  Overclocking RAM dengan chipset A320? Kenapa Tidak? Saat ini,…
August 21, 2017 - 0

Easy OC Core i9-7900X di MSI X299 Tomahawk Arctic: Enhanced Turbo dan GameBoost

Sejauh ini, solusi prosesor Intel untuk kelas Enthusiast pada harga…

General OC

August 30, 2022 - 0

G.Skill umumkan Trident Z5 Neo & Flare X5: Dukung AMD EXPO, Tersedia Hingga DDR5-6000CL30

G.Skill sebagai produsen RAM yang terkenal dengan kemampuan overclocking-nya, hari…
August 5, 2021 - 0

Test : Overclocking IGP Radeon Vega (Ryzen 7 5700G) di MSI B550I GAMING EGDE WIFI

Prosesor Ryzen 5000 G-series ‘Cezanne’ baru saja hadir untuk DIY…
June 9, 2021 - 0

G.Skill rilis Trident Z Royal Elite DDR4-4000 CL14 32 GB Kit : Kapasitas Besar, Frekuensi Tinggi, Latency Ketat

Sebagai produsen RAM yang nampaknya tidak berhenti mengejar performa tertinggi,…
April 17, 2021 - 0

G.Skill Umumkan Trident Z Royal Elite : Sampai Kecepatan DDR4-5333 CL22

G.Skill, produsen RAM ternama yang terkenal dengan kemampuan overclocking-nya, mengumumkan…