Overclocker Dari Hongkong Mencapai Hampir 7GHz untuk Core i7-6700K
Dengan diluncurkannya prosesor generasi terbaru dari Intel yaitu Skylake, sudah banyak overclocker yang mencoba mencetak rekor menggunakan prosesor tersebut. Kali ini seorang overclocker dari Hongkong berhasil memacu processor Core i7-6700K hingga hampir menyentuh 7GHz!
Rekor ini sendiri berhasil dicapai oleh overclocker dari Hongkong yang bernama Chi Kui Lam. Nama tersebut sudah tidak asing lagi karena sebelumnya dia berhasil memecahkan rekor dunia untuk memori DDR4 tercepat. Chi Kui Lam berhasil memacu prosesor terbaru Intel ini hingga 6998.88Mhz dimana 74.97% lebih tinggi dibandingkan dengan kecepatan standarnya.
Untuk mencapai kecepatanitu, Chi Kui Lam harus menaikkan tegangan ke prosesor sebesar 1.888V dimana sudah dalam level yang cukup berbahaya. Prosesor tersebut didinginkan dengan liquid nitrogen(LN2) dimana diperlukan untuk menjaga suhunya. Dengan tegangan setinggi itu,salah satu sistem pendingin yang bisa cukup aman dan cocok untuk digunakan adalah Liquid Nitrogen.
Selain itu, Chi Kui Lam juga hanya menggunakan menggunakan 1 dari 4 core yang ada di prosesor tersebut dan mematikan fitur Hyper Threading. Meskipun terlihat aneh, namun hal tersebut perlu dilakukan untuk mengurangi beban prosesor sehingga bisa dipacu lebih tinggi lagi. Yang cukup aneh adalah penggunaan konfigurasi memori dual channel. Kalau saja konfigurasi single channel digunakan, seharusnya kecepatan prosesor tersebut bisa lebih tinggi lagi.
Prosesor tersebut dijalankan dengan motherboard AsRock Z170 OC Formula dimana merupakan motherboard kelas tertinggi dari AsRock. Motherboard ini sendiri dilengkapi dengan komponen berkualitas tinggi dan berbagai fitur overclocking yang tentunya sangat diperlukan oleh overclocker. Memori yang digunakan adalah G.SKILL Ripjaws 4 yang berjalan dengan kecepatan 3733MHz dengan konfigurasi dual channel.
Pencapaian yang luar biasa ini menunjukkan bahwa prosesor Intel ini memiliki potensi overclocking yang cukup besar yang tentunya merupakan sebuah kabar gembira untuk para overclocker. Semoga ini dapat menjadi penyemangat untuk overclocker Indonesia supaya tidak mau kalah dengan overclocker luar negeri.
Sumber dan link validasi :
http://hwbot.org/submission/2951959_chi_kui_lam_cpu_frequency_core_i7_6700k_6998.88_mhz/