Dua Overclocker Indonesia Menjuarai Kompetisi Dunia Overclocking “HYPERX HOT season III Final”

Reading time:
December 18, 2015

Pada akhir tahun 2015 ini banyak sekali kompetisi overclocking digelar baik kompetisi online maupun kompetisi live. Pada bulan Desember ini saja, terdapat kompetisi Online Hwbot CountryCup dan Gigabyte Target OC yang berlangsung hingga saat ini. Selain itu, pada bulan ini juga digelar 2 kompetisi live Internasional yang mempertandingkan overclocker-overclocker dari seluruh belahan dunia untuk menentukan siapa yang tercepat, GALAX GOC 2015 Grand Final Dan HYPERX OC TakeOver ( HOT ) season III Final.

HOT 2015

Pada Kompetisi HyperX HOT season III Final ini, HyperX mengumpukan 10 overclocker terbaik dari seluruh belahan dunia melalui kompetisi online HyperX HOT Qualifier yang diadakan pada bulan November lalu. Sepuluh overclocker terbaik dunia yang terpilih melalui babak kualifikasi ini dikumpulkan oleh HyperX untuk diadu kembali pada kompetisi live HYPERX OC TakeOver ( HOT ) season III Final yang diadakan di markas HyperX sendiri di California.

Pada hari pertama kompetisi live HYPERX OC TakeOver ( HOT ) season III Final ini para overclocker ditantang oleh HyperX untuk meng-overclock kecepatan frekuensi memori RAM DDR4 miliknya setinggi mungkin dan saling bertarung untuk menentukan siapa yang tercepat dengan menggunakan benchmark XTU. Sedangkan pada hari ke-2, para overclocker ditantang untuk meng-overclock VGA card MSI GTX 780Ti Lightning dan berpacu dengan benchmark 3DMark Fire Strike- Graphic Score.

HOT finalSetelah 2 hari waktu berlalu pada kompetisi HYPERX HOT Season III Final ini, akhirnya HyperX berhasil menemukan 3 overclocker yang menjadi sang jawara pada kompetisi HYPERX HOT Season III Final ini dan mendapatkan total hadiah utama berupa uang tunai yang mencapai US$15000 ( +- 200 Juta Rupiah ). Hasil akhir kompetisi HYPERX HOT Season III Final ini sangat membanggakan bagi Indonesia, Karena ada 2 overclocker Indonesia yang berhasil menempati posisi juara pada kompetisi overclocking kelas dunia ini.

Hazzan 3rd placesalah satu overclocker senior dan ternama dari Indonesia “Hazzan Jadid” mendapatkan musibah kehilangan bagasi koper yang berisikan peralatan perlengkapan penting untuk kompetisi HyperX HOT Season III Final oleh maskapai penerbangan yang kurang bertanggung jawab. Walaupun begitu Hazzan Jadid tidak patah arang dan terus berjuang dengan perlengkapan ala kadarnya yang dipinjamkan oleh beberapa overclocker dari negara lain yang memiliki perlengkapan lebih dan berbaik hati untuk meminjamkannya kepada overclocker Hazzan Jadid. Dari semua cobaan musibah yang ada, akhirnya Hazzan Jadid berhasil menempati posisi juara ke-3 dan membawa pulang hadiah uang tunai sebesar US$3000.

XA 2nd placeUntuk posisi juara ke-2, berhasil direbut oleh overclocker asal Polandia “Xtreme Addict” yang berhasil mendapatkan hadiah uang tunai sebesar US$5000.

juara 1 lucky noobYang terakhir dan paling ditunggu-tunggu, Overclocker Indonesia dan Sang kapten tim JagatOC “Alva Jonathan – Lucky_Noob” berhasil menjadi sang jawara utama pada kompetisi HYPERX HOT Season III Final ini dan berhasil membawa pulang hadiah uang tunai sebesar US$7000.

Alva winAlva Jonathan – Lucky_Noob berpose dengan figurin kesayangannya “Nakano Asuza” sesaat sesudah kompetisi berakhir dan menjadi juara utama kompetisi HYPERX HOT Season III Final ini dan seperti biasa memberikan komentar khas miliknya “Saya menang karena HOKI”.

Load Comments

More Articles

Extreme OC

February 27, 2023 - 0

G.Skill Umumkan Overclocking World Cup 2023 – Hadiah Total 40000 USD!

G.Skill, vendor memori terkemuka di Dunia, tahun 2023 ini kembali…
September 29, 2022 - 0

Demo Tuning Ryzen 7000 ‘Zen4’ + MSI X670E ACE di AMD Grand Launch Party Indonesia

Menyambut kehadiran prosesor terbaru AMD yakni Ryzen 7000-series Zen4 ‘Raphael’…
February 23, 2021 - 0

Review Cooler Master ML360 SUB-ZERO (+ Overclocking Core i9-10900K @ 6 Ghz )

Pendingin pada komputer umumnya akan menjaga suhu perangkat komputer dalam…
November 28, 2019 - 0

Overclocking Extreme AMD 3rd Gen Ryzen Threadripper 3970X : Rekor Dunia Berjatuhan!

Setelah mengumumkan kemunculannya pada awal November ini, AMD akhirnya meluncurkan…

Easy OC

December 19, 2020 - 0

Easy Overclocking Intel Core i5-10600K & Core i7-10700K

Prosesor Intel Core 10th Gen ‘Comet Lake’ merupakan prosesor yang…
October 11, 2018 - 0

Hands-On Feature: Asus ROG AI Overclocking (di ROG Maximus XI Hero Wi-Fi)

Setelah sebelumnya kami melakukan hands-on motherboard ROG Maximus XI Hero…
February 16, 2018 - 0

Overclocking RAM Murah dan Mudah: Memory Try It pada MSI A320M Pro-VD/S (Ryzen 3 2200G ‘Raven Ridge’)

  Overclocking RAM dengan chipset A320? Kenapa Tidak? Saat ini,…
August 21, 2017 - 0

Easy OC Core i9-7900X di MSI X299 Tomahawk Arctic: Enhanced Turbo dan GameBoost

Sejauh ini, solusi prosesor Intel untuk kelas Enthusiast pada harga…

General OC

August 30, 2022 - 0

G.Skill umumkan Trident Z5 Neo & Flare X5: Dukung AMD EXPO, Tersedia Hingga DDR5-6000CL30

G.Skill sebagai produsen RAM yang terkenal dengan kemampuan overclocking-nya, hari…
August 5, 2021 - 0

Test : Overclocking IGP Radeon Vega (Ryzen 7 5700G) di MSI B550I GAMING EGDE WIFI

Prosesor Ryzen 5000 G-series ‘Cezanne’ baru saja hadir untuk DIY…
June 9, 2021 - 0

G.Skill rilis Trident Z Royal Elite DDR4-4000 CL14 32 GB Kit : Kapasitas Besar, Frekuensi Tinggi, Latency Ketat

Sebagai produsen RAM yang nampaknya tidak berhenti mengejar performa tertinggi,…
April 17, 2021 - 0

G.Skill Umumkan Trident Z Royal Elite : Sampai Kecepatan DDR4-5333 CL22

G.Skill, produsen RAM ternama yang terkenal dengan kemampuan overclocking-nya, mengumumkan…