Patriot Mengumumkan Viper Elite DDR4 Memori
Patriot perusahaan yang dikenal dengan berbagai produk memorinya kali ini mengeluarkan produk terbarunya yaitu Patriot Viper Elite DDR4.
Patriot Viper Elite DDR4 adalah memori berbasis DDR4 yang diharapkan menjadi solusi untuk user yang memiliki budget terbatas untuk membangun PC. Secara fisik memori ini terlihat cukup sanggar dengan bentuk heatspreader yang agresif dan warna yang bervariasi. Viper Elite tersedia dalam 3 warna yaitu biru, merah, dan abu-abu membuat user bisa menyesuaikannya dengan tema build PC mereka. Pada heatspreader terdapat juga logo ular dengan tulisan “Viper” bersamanya.
Patriot menjual memori dengan beberapa konfigurasi yang berbeda-beda. User bisa memilih antara 8GB (2x4GB), 16GB (2x8GB), 32GB (2x16GB) dan 64GB (4x16GB). Patriot juga memberikan beberapa pilihan kecepatan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan user mulai dari 2400 MHz hingga 3200 MHz. Yang cukup unik adalah spesifikasi tertinggi dari Viper Elite yaitu 64GB dengan kecepatan 3400 MHz hanya tersedia dalam warna abu-abu saja. Untuk tegangan yang diperlukan untuk menjalankan memori ini tentunya tergantung dari kecepatan memori yang user beli. Patriot Viper Elite berjalan di tegangan yang bervariasi mulai dari 1.2 volt hingga 1.35 volt.
Bagi user yang sedang mencari memori DDR4 untuk digunakan di PC nya, Patriot Viper Elite bisa menjadi pilihan yang cukup menarik. Memori ini dijual dengan harga mulai dari $52.99 hingga $499 di beberapa toko online seperti Newegg.
Sumber: PATRIOT