Guide: Overclocking VGA dengan AMD OverDrive di Radeon Software Crimson Edition

Banyak pengguna PC memiliki tool overclocking GPU favorit mereka masing-masing, namun AMD memberikan sebuah tool sederhana untuk melakukan OC VGA, langsung di driver mereka. Meneruskan tradisi yang sudah pernah mereka buat di driver Catalyst, sekarang AMD tetap memberikan tool overclocking tersebut pada driver terbaru mereka, Radeon Software Crimson Edition.
Kali ini, kami dari JagatOC akan memberikan sedikit pembahasan dan panduan, untuk memanfaatkan tool overclocking yang ada pada driver AMD tersebut. Let’s go!
DISCLAIMER
1)Tingkat overclocking yang didapat pada setiap pengujian kami bisa jadi berbeda dengan apa yang Anda dapatkan, bergantung pada kualitas CPU, Integrated Memory Controller(IMC), RAM, dan lain sebagainya.
2) Overclocking jika tidak dilakukan dengan benar dapat memberikan efek negatif bagi sistem Anda (mulai dari ketidakstabilan, hingga kerusakan permanen hardware). Jangan meng-overclock kalau anda tidak benar-benar yakin dengan apa yang anda lakukan. Lakukan OC dengan resiko ditanggung sendiri, Do it at your own risk!
Apa Yang Bisa Di-Overclock dengan AMD OverDrive?

Sejauh yang kami ketahui, AMD OverDrive pada Radeon Software bisa melakukan overclocking pada VGA AMD merk/model apapun selama VGA tersebut didukung oleh driver Crimson, selama VGA tersebut merupakan VGA add-on dan bukan APU. (AMD APU membutuhkan software AMD OverDrive tersendiri, seperti yang pernah kami bahas di artikel ini).
Kami belum pernah mencoba overclocking VGA AMD di notebook, sehingga kami belum bisa memastikan apakah VGA notebook juga bisa diakses setting-nya oleh AMD OverDrive di Radeon Software Crimson.
Ruang Lingkup Pengujian
Pembahasan singkat kali ini meliputi:
- Cara mengakses menu OverDrive pada Radeon Software
- Mengenal menu overclocking yang ada di OverDrive
- Contoh overclocking dengan OverDrive
Spesifikasi Testbed

Kami menggunakan kartu grafis AMD Radeon R7 240 2GB DDR3 untuk melakukan uji overclocking dengan OverDrive, kartu grafis itu terpasang pada sistem sebagai berikut:
- Prosesor: AMD APU A8-7650K
- Motherboard: MSI A68HM-E33
- RAM: Team 2x4GB DDR3-1600C11
- VGA2: ASUS Radeon R7 240 2GB DDR3
- Storage: Kingston HyperX 120GB SSD
- PSU: FSP Hexa 400W
- OS: Windows 10 64-bit
- Driver Version: AMD Radeon Software Crimson Edition 16.1
Baik, mari lihat langkah-langkah untuk mengakses menu overdrive di halaman berikutnya!