Menjalankan Prosesor Intel Kaby Lake + Chipset Z270 di OS Windows 7

Reading time:
February 16, 2017

Instalasi Driver

Daftar driver yang disediakan MSI untuk Z270 XPOWER *klik untuk memperbesar*
Daftar driver yang disediakan MSI untuk Z270 XPOWER *klik untuk memperbesar*

Setelah melakukan instalasi OS, hal berikutnya yang perlu dilakukan adalah melakukan instalasi driver untuk membuat semua hardware yang ada bisa dikenali dan berfungsi sebagaimana mestinya. Perlu diketahui, dukungan driver berbagai periferal dan komponen add-on di motherboard akan sangat tergantung vendor-nya. Untungnya, motherboard pendukung Kaby Lake dengan chipset 100-series maupun 200-series biasanya akan menyediakan setidaknya driver chipset, perangkat audio, dan LAN untuk berbagai versi Windows sampai dengan Windows 7.

Untuk memastikan apakah motherboard Anda dan semua periferalnya akan mendukung pengoperasian di OS Windows 7, sebaiknya cek ke website vendor yang bersangkutan.

Bisa dilihat pada bagian Device Manager di bawah ini, bahwa semua periferal yang kami gunakan(pada motherboard Z270 Xpower) semuanya terdeteksi pada Windows 7 dengan baik :

DeviceManager_Win7
*klik untuk memperbesar*

 

Deteksi Hardware + Benchmark Sintetis

Dan berikut ini screenshot dari CPU-Z dan GPU-Z saat mendeteksi hardware pada sistem kami, dan juga screenshot 3DMark Fire Strike-nya sebagai sebuah uji singkat memastikan setidaknya CPU dan GPU pada sistem ini berfungsi untuk sebuah task sederhana:

 

Konfigurasi 1 (Dengan Integrated GPU):

Summary_IGP
*klik untuk memperbesar*

 

Kaby_FS_IGP_W7
*klik untuk memperbesar*

 

 

Konfigurasi 2 (Dengan VGA Add-on GeForce GTX 1060):

Summary_dGPU
*klik untuk memperbesar*

 

*klik untuk memperbesar*
*klik untuk memperbesar*

Penutup

w7Logo

Seperti yang kami utarakan di awal, tujuan pembuatan artikel ini sangat sederhana: memberikan sebuah bukti singkat bahwa sistem berbasis prosesor Kaby Lake bisa beroperasi di OS Windows 7. Kami belum melakukan pengujian yang lebih in-depth dimana kami bisa menunjukkan performa Windows 7 vs Windows 10 pada Kaby Lake, dan juga me-list dengan lengkap fitur sistem apa saja yang tidak beroperasi dengan semestinya. Kami sempat mencatat ada dua fitur modern yang jadi tidak bisa dipakai di OS Windows 7 di bawah ini:

Fitur Hilang di Windows 7 ?

DX12Logo
DirectX 12: salah satu fitur yang hilang kalau Anda memilih Windows 7

Dibandingkan OS Windows 10, dukungan fitur modern yang tidak bisa Anda temukan di Windows 7 akan paling kentara pada dukungan untuk penggunaan API DirectX12 (Baca penjelasan singkat API DirectX 12 di sini).

Namun berkat deteksi dari HWINFO, ada juga satu fitur dari prosesor Kaby Lake / Skylake yang terdeteksi tidak didukung oleh Windows 7, yakni Intel Speed Shift Technology (SST), sebuah fitur yang sudah ada sejak Skylake(dan disempurnakan di Kaby Lake).

1_SST_Missing
SST tidak didukung Windows 7

 

Intel Speed Shift Technology

Berikut sedikit penjelasan dari Intel mengenai Speed Shift Technology :

*klik untuk memperbesar*

SpeedShift SpeedSHift2

Secara singkat, Intel Speed Shift Technology mengijinkan transisi dari clock idle ke clockspeed maksimal yang sangat cepat, membuat sistem lebih responsif menangani load ringan. Umumnya, berbagai transisi clockspeed terjadi dengan campur tangan power management control di OS, namun Intel Speed Shift dengan OS Windows 10 membuat semua transisi tersebut dikerjakan hampir seluruhnya oleh prosesor. Transisi dari kondisi idle ke maksimum pada keadaan speedshift disable ada di kisaran 90-100 ms, namun pada speedshift enable, transisi ini hanya terjadi kurang dari 20 ms.

Meski terdengar menarik, bagi pengguna prosesor Desktop, kami tidak tahu seberapa jauh fitur Speed Shift ini akan berpengaruh pada responsiveness, karena pada platform desktop, Anda bisa mengatur untuk menjalankan CPU pada kecepatan penuh secara terus menerus. tanpa memperdulikan power saving.

 

 

Kami masih belum menemui fitur apalagi yang nantinya tidak bisa berfungsi di OS Windows 7 pada platform Kaby Lake, namun kami bisa berharap bisa melakukan pengujian lebih mendalam pada waktu mendatang. Semoga informasi yang kami sampaikan di artikel ini berguna bagi Anda yang masih sangat menyukai OS Windows 7, namun sedang mempertimbangkan untuk upgrade/pindah ke platform Kaby Lake.

Sampai jumpa!

 

Baca Juga:

Skylake dengan Windows XP: Kenapa Tidak?

screen010

 

Load Comments

More Articles

Extreme OC

February 27, 2023 - 0

G.Skill Umumkan Overclocking World Cup 2023 – Hadiah Total 40000 USD!

G.Skill, vendor memori terkemuka di Dunia, tahun 2023 ini kembali…
September 29, 2022 - 0

Demo Tuning Ryzen 7000 ‘Zen4’ + MSI X670E ACE di AMD Grand Launch Party Indonesia

Menyambut kehadiran prosesor terbaru AMD yakni Ryzen 7000-series Zen4 ‘Raphael’…
February 23, 2021 - 0

Review Cooler Master ML360 SUB-ZERO (+ Overclocking Core i9-10900K @ 6 Ghz )

Review Cooler Master ML360 SUB-ZERO (English Version) Cooling in a…
November 28, 2019 - 0

Overclocking Extreme AMD 3rd Gen Ryzen Threadripper 3970X : Rekor Dunia Berjatuhan!

Setelah mengumumkan kemunculannya pada awal November ini, AMD akhirnya meluncurkan…

Easy OC

December 19, 2020 - 0

Easy Overclocking Intel Core i5-10600K & Core i7-10700K

Prosesor Intel Core 10th Gen ‘Comet Lake’ merupakan prosesor yang…
October 11, 2018 - 0

Hands-On Feature: Asus ROG AI Overclocking (di ROG Maximus XI Hero Wi-Fi)

BIOS Option – AI Overclocking Pada bagian ini kami akan…
February 16, 2018 - 0

Overclocking RAM Murah dan Mudah: Memory Try It pada MSI A320M Pro-VD/S (Ryzen 3 2200G ‘Raven Ridge’)

Memory Try It Secara singkat, Memory Try It adalah sebuah…
August 21, 2017 - 0

Easy OC Core i9-7900X di MSI X299 Tomahawk Arctic: Enhanced Turbo dan GameBoost

Test – CPU OC Performance Pada keadaan default, Core i9-7900X…

General OC

August 30, 2022 - 0

G.Skill umumkan Trident Z5 Neo & Flare X5: Dukung AMD EXPO, Tersedia Hingga DDR5-6000CL30

G.Skill sebagai produsen RAM yang terkenal dengan kemampuan overclocking-nya, hari…
August 5, 2021 - 0

Test : Overclocking IGP Radeon Vega (Ryzen 7 5700G) di MSI B550I GAMING EGDE WIFI

Prosesor Ryzen 5000 G-series ‘Cezanne’ baru saja hadir untuk DIY…
June 9, 2021 - 0

G.Skill rilis Trident Z Royal Elite DDR4-4000 CL14 32 GB Kit : Kapasitas Besar, Frekuensi Tinggi, Latency Ketat

Sebagai produsen RAM yang nampaknya tidak berhenti mengejar performa tertinggi,…
April 17, 2021 - 0

G.Skill Umumkan Trident Z Royal Elite : Sampai Kecepatan DDR4-5333 CL22

G.Skill, produsen RAM ternama yang terkenal dengan kemampuan overclocking-nya, mengumumkan…