Overclocking AMD Athlon 200GE di MSI B450M Pro-VDH (CPU Multiplier dan BCLK OC)

Reading time:
December 1, 2018

Benchmark

Berikut ini hasil benchmark sintetis dari Athlon 200GE. Kami menguji pada 3 setting yakni:

  1. Default (DRAM DDR4-2666 20-19-19-43)
  2. OC CPU 37×103, DRAM DDR4-2744 CL 20, IGP 1030Mhz
  3. OC CPU 38×103, DRAM DDR4-2744 CL20, IGP 1030Mhz

 

*Klik untuk memperbesar Gambar

 

CINEBENCH R15

Default | 357 cb

200GE Summary 2 DEF CB15s

 

Setting 1: CPU 37×103 | 424 cb 200GE Summary 3 OC1 CBs

 

Setting 2: CPU 38×103 | 438 cb 200GE Summary 3 OC2 CBs

 

Geekbench 3

Default

200GE Summary 2 DEF GB3s

 

CPU 37×103 200GE Summary 3 OC1 GB3s

 

CPU 38×103 200GE Summary 3 OC2 GB3s

 

 

3DMark Fire Strike

Default

200GE Summary 2 DEF FSjpgs

 

CPU 37×103, DDR4-2744 CL20, IGP 1030Mhz 200GE Summary 3 OC1 FSs

 

CPU 38×103, DDR4-2744 CL14, IGP 1030Mhz 200GE Summary 3 OC2 FSs

 

Suhu & Konsumsi Daya

Menggunakan uji singkat berupa Cinebench R15 sebanyak 5x Loop, kami mengukur daya dan suhu dari Athlon 200GE. Semua informasi diambil dari beberapa sensor di software monitoring HWiNFO.

Temperature (Default) – Peak CPU Tdie 43.8 C 

200GE TEMP 1 DEFs

 

Temperature (OC 37×103, 1.35v) – Peak CPU Tdie 62.5 C  200GE TEMP 2 OCs

 

CPU + SoC Power

200GE PowerV2s

 

Performance Summary & Kesimpulan

200GE SummarysV2s

Dari pengujian singkat OC Athlon 200GE ini, bisa diambil beberapa informasi yakni:

  • Overclocking Prosesor dengan CPU Multiplier bisa dilakukan.
  • Range OC CPU sesuai dengan kebanyakan Raven Ridge – 3.8Ghz pada 1.35v CPU Voltage adalah nilai yang nampaknya akan umum dicapai.
  • Mencapai 3.9Ghz akan membutuhkan voltage sedikit lebih besar dan menghasilkan suhu lebih tinggi, dan mengingat prosesor ini di-seleksi untuk beroperasi pada 3.2Ghz 1.1v, cukup aman untuk berasumsi bahwa kualitas silikon pada Athlon 200GE bisa jadi lebih rendah dari kebanyakan Ryzen 2200G dan 2400G.
  • Stock Cooler-nya masih bisa memberikan pendinginan memadai untuk beroperasi pada 3.8Ghz 1.35v.
  • Walau ada peningkatan konsumsi daya hingga sekitar 30% dari default, beban ke VRM motherboard masih sangat ringan(mengingat B-series motherboard biasanya disiapkan untuk menghadapi prosesor 95W++)
  • OC BCLK yang diberikan MSI cukup menarik untuk membuat clockspeed IGP dan DRAM naik. Pada APU seperti Athlon 200GE ini, setidaknya nilai +3% pada BCLK tersebut bisa berguna untuk menambah memory bandwidth dan juga kinerja IGP.
  • Peningkatan kinerja rata-rata dari OC ke 3.8Ghz ini kurang lebih 15%-an pada Performa CPU
  • Dari OC BCLK dan optimalisasi DRAM Speed & Timing, kinerja IGP bisa ditingkatkan sekitar 4-5% lagi.

 

Penutup

DSC03341

Tidak disangka, ada update BIOS menarik yang membuat prosesor murah ini jadi bisa di-Overclock. Kami masih cukup yakin bahwa tindakan OC ini status-nya ‘unofficial‘ dan tidak di-support oleh AMD secara resmi karena mereka tidak menyiapkan Athlon 200GE untuk Overclocking. Kami belum mengetahui model motherboard mana saja yang nantinya akan mendukung fungsi ini, dan kami hanya memiliki MSI B450M Pro-VDH (dengan BIOS versi M2) yang ternyata bisa melakukan Overclocking pada Athlon 200GE.

Mengingat kebanyakan pengguna Athlon 200GE akan memilih motherboard murah berchipset A320, kami masih belum tahu apakah adanya fungsi OC pada B-series ini akan menarik bagi para pengguna pada umumnya (Motherboard B-series biasanya lebih mahal dari A320 yang tidak mendukung overclock CPU).

Fungsi IGP dan DRAM Ratio masih di-lock, namun setidaknya performa prosesor bisa sedikit ditingkatkan dengan OC CPU Ratio. Opsi BCLK OC yang ada di BIOS, meski hanya sampai 103Mhz, masih bisa membuat IGP dan RAM sedikit lebih kencang. Apakah ini membuat Athlon 200GE bisa lebih worth it dibanding CPU murah lainnya? Kami masih harus melakukan serangkaian pengujian ekstra untuk itu pada lain waktu.

Sampai di sini dulu pengujian singkat dari kami, sampai jumpa di artikel berikutnya !

 

BONUS: OC Athlon 200GE 4Ghz

200GE Summary 4 OC4 4GhzsKami sempat mencapai clockspeed 4Ghz dengan Voltage 1.45v, namun tidak ada benchmark yang bisa kami jalankan pada kecepatan ini.

 

Catatan: ‘Bug’ di A320

Sampai saat ini, overclocking via CPU multiplier hanya terjadi di B-series Chipset (B350/B450 saat artikel ini rilis), motherboard berchipset A320 yang umumnya tidak memiliki dukungan overclocking CPU multiplier kadang seakan mengizinkan CPU Overclock, tapi yang terjadi adalah CPU Clockspeed nampak naik di BIOS, namun clockspeed di CPU-Z saat di OS tidak berubah, seperti yang terlihat berikut ini (CPU ‘6Ghz’ yang jelas tidak bisa terjadi di aircooling).

A320 BUGs

 

 

Load Comments

More Articles

Extreme OC

February 27, 2023 - 0

G.Skill Umumkan Overclocking World Cup 2023 – Hadiah Total 40000 USD!

G.Skill, vendor memori terkemuka di Dunia, tahun 2023 ini kembali…
September 29, 2022 - 0

Demo Tuning Ryzen 7000 ‘Zen4’ + MSI X670E ACE di AMD Grand Launch Party Indonesia

Menyambut kehadiran prosesor terbaru AMD yakni Ryzen 7000-series Zen4 ‘Raphael’…
February 23, 2021 - 0

Review Cooler Master ML360 SUB-ZERO (+ Overclocking Core i9-10900K @ 6 Ghz )

Review Cooler Master ML360 SUB-ZERO (English Version) Cooling in a…
November 28, 2019 - 0

Overclocking Extreme AMD 3rd Gen Ryzen Threadripper 3970X : Rekor Dunia Berjatuhan!

Setelah mengumumkan kemunculannya pada awal November ini, AMD akhirnya meluncurkan…

Easy OC

December 19, 2020 - 0

Easy Overclocking Intel Core i5-10600K & Core i7-10700K

Prosesor Intel Core 10th Gen ‘Comet Lake’ merupakan prosesor yang…
October 11, 2018 - 0

Hands-On Feature: Asus ROG AI Overclocking (di ROG Maximus XI Hero Wi-Fi)

Hasil Pengujian: Pada halaman sebelumnya sudah dibahas mengenai berbagai opsi…
February 16, 2018 - 0

Overclocking RAM Murah dan Mudah: Memory Try It pada MSI A320M Pro-VD/S (Ryzen 3 2200G ‘Raven Ridge’)

Benchmark Sintetis (3DMark Fire Strike – Graphics Score) Berikut ini…
August 21, 2017 - 0

Easy OC Core i9-7900X di MSI X299 Tomahawk Arctic: Enhanced Turbo dan GameBoost

Test – CPU OC Performance Pada keadaan default, Core i9-7900X…

General OC

August 30, 2022 - 0

G.Skill umumkan Trident Z5 Neo & Flare X5: Dukung AMD EXPO, Tersedia Hingga DDR5-6000CL30

G.Skill sebagai produsen RAM yang terkenal dengan kemampuan overclocking-nya, hari…
August 5, 2021 - 0

Test : Overclocking IGP Radeon Vega (Ryzen 7 5700G) di MSI B550I GAMING EGDE WIFI

Prosesor Ryzen 5000 G-series ‘Cezanne’ baru saja hadir untuk DIY…
June 9, 2021 - 0

G.Skill rilis Trident Z Royal Elite DDR4-4000 CL14 32 GB Kit : Kapasitas Besar, Frekuensi Tinggi, Latency Ketat

Sebagai produsen RAM yang nampaknya tidak berhenti mengejar performa tertinggi,…
April 17, 2021 - 0

G.Skill Umumkan Trident Z Royal Elite : Sampai Kecepatan DDR4-5333 CL22

G.Skill, produsen RAM ternama yang terkenal dengan kemampuan overclocking-nya, mengumumkan…